Atas
Ide Brilian dari seorang pembaca setia P-WOutsider! Yang bernama Khafidh Juneza.
Untuk postingan kali ini saya akan membagikan kepada kalian semua Daftar “10
Pegulat Wanita WWE (Divas) yang memiliki Finisher berupa Submission Move atau
Gerakan Kuncian Terbaik” yang tentu saja menurut penilaian saya sebagai sang admin satu-satunya di P-WOutsider!.
Sebagai pengingat saja, Finishing Move itu merupkan
suatu gerakan yang digunakan oleh setiap pegulat professional (Cewek-Cowok) yang
ada di dunia ini sebagai gerakan pamungkas mereka untuk mengalahkan lawan-lawan
mereka. Bukan hanya sekedar sebagai gerakan pamungkas saja, Finishing Move ini
juga merupakan salah satu faktor besar yang mempengaruhi tingkat popularitas
seorang pegulat.
Contoh nyata pegulat yang namanya kian populer berkat Finisher yang
dimiliknya adalah Randy Orton dengan RKO-nya yang sering menjadi Viral di
Internet, ada juga Stone Cold Steve Austin dengan Stunner-nya yang sangat
Brutal, selanjutnya ada Shawn Michaels dengan Super Kick-nya yang bernama Sweet
Chin Music dan yang terakhir tentu saja ada Bret Hart dengan Finisher-nya yang
berupa gerakan Kuncian yang bernama Sharpshooter.
Seperti halnya dengan Gimmick
yang pernah saya bicarakan di Artikel “TOP 10: THE SCARIEST WWE SUPERSTARS (PART. 2)” beberapa waktu sebelumnya, selain ada Pegulat yang memiliki Finisher yang keren,
pastinya ada juga Pegulat yang memiliki Finishing Move yang terbilang payah.
Beberapa contoh Pegulat yang memiliki Finishing Move yang terlihat begitu payah
di mata saya adalah Santino Marella dengan Patokan Kobranya yang Full of Shit, selanjutnya
ada Roman Reigns dengan Pukulan Superman-nya yang... Kalian semua tahu sendiri
seperti apa, terus ada the Worm yang terlihat begitu konyol milik Scooty 2
Hooty, next ada Leg Drop milik Hulk Hogan yang menurut penilaian saya terlalu
simple dan lemah untuk ukuran sebuah Finishing Move dan yang terakhir tentu
saja ada Finisher milik “the Most Electrifying Man in Sports Entertainment” The
Rock yang bernama People’s Elbow yang menurut penilaian saya terlalu Lebay dan
juga lemah untuk menjadi sebuah Finishing Move.
Sedangkan untuk Pegulat
Wanitanya sendiri ada beberapa diantara dari mereka yang memiliki Finisher yang
terlihat begitu impresif di mata saya, sebut saja seperti si Cantik Alexa Bliss
dengan Twisted Bliss-nya, Nikki Bella dengan Rack Attack-nya (Not the New One),
Trish Stratus dengan Stratusfaction-nya dan yang terakhir tentu saja ada Finisher yang
bernama Litasault yang pastinya milik Lita.
Sebenarnya masih banyak lagi
Finisher keren dari Pegulat-pegulat Wanita di WWE, tapi karena berhubung
Finisher-finisher tersebut kebanyakan masuk dalam list ini, jadinya ya saya
harus merahasiakannya untuk kalian semua. So, jika kalian memang benar-benar
penasaran ingin tahu Finisher-finisher (Submission Move) siapa saja yang
berhasil masuk dalam list ini, kalian bisa mengetahuinya sebentar lagi dibawah
ini.
Well, tanpa harus menunggu lebih lama lagi. Ayo kita langsung saja mulai Daftar
"10 Finisher yang berupa Submission Move Terbaik" milik WWE Divas sebagai
berikut. Let’s get Tap Out! (For Kids, Please Don’t Try this at Home or
Anywhere, Except in Wrestling Ring Okay!)
10. SHARPSHOOTER
BY NATALYA
Saya mulai list ini dari gerakan kuncian yang sudah
banyak sekali digunakan oleh pegulat-pegulat di berbagai belahan dunia yang
bernama Sharpshooter. Submission move ini sendiri di populerkan oleh Bret “the
Hitman” Hart. Kalau boleh saya bilang, Move ini merupakan gerakan kuncian yang
wajib digunakan oleh setiap pegulat yang berasal dari Kanada. Khususnya bagi
pegulat-pegulat jebolan dari sekolah gulat milik ayah Bret Hart yaitu Stu Hart
yang bernama the Dungeon.
Meskipun saat ini Sharpshoter lebih dikenal sebagai
garakan gulat yang berasal dari Kanada, tapi pada kenyataannya, Move ini
sendiri pertama kali lahir dan juga digunakan di Jepang jauh sebelum Move ini
populer di Kanada.
Jika kalian bertanya-tanya kenapa Natalya bisa sampai bisa menggunakan
Move ini sebagai Finisher-nya. Itu dikarenakan oleh Natalya ini merupakan salah satu
anggota keluarga dari the Hart Family (Ayahnya Jim “the Anvil” Neidhart menikahi Ibunya yang
bernama Ellie Hart, yang notabene merupakan anak dari Stu Hart). Oleh karena
faktor itulah, Natalya boleh menggunakan Move ini sebagai Finisher-nya hingga
sekarang.
Move ini sendiri dieksekusi dengan cara memegang kaki lawan kita terlebih
dahulu, setelah itu buka kaki lawan kita itu menghadap keatas, setelah kedua
kaki lawan kita itu terbuka, kita lantas masukan kaki kiri atau pun kanan
kita diantara kaki lawan kita yang tengah terbaring tersebut, setelah itu
silangkan kaki lawan kita itu menyerupai huruf X, kemudian putar badan kita
secara perlahan-lahan sambil memegang erat kaki lawan kita tersebut, di saat
kita sedang berputar itu pastinya lawan kita secara otomatis juga akan ikut
berputar, sehingga lawan kita yang sebelumnya menghadap keatas kini berputar
menghadap matras atau lantai, setelah posisi kita sudah saling membelakangi, inilah
momen ketika kita sudah mulai bisa untuk menyiksa lawan kita itu dengan cara
berjongkok atau pun duduk diatas punggung lawan sambil sedikit menarik kaki
lawan kita agar gerakan kuncian ini lebih efisien seperti yang terlihat di gambar
diatas.
Saya jamin setelah itu lawan kita akan mengerang kesakitan dan
akhirnya Tap Out seperti lawan-lawan yang pernah di hadapi oleh Natalya di WWE.
9. CODE
OF SILENCE BY CARMELLA
Meskipun skill bergulat dari Carmella tidak sebaik
Alumni-alumni NXT lainnya seperti Paige, Sasha Banks, Becky Lynch, Bayley atau
pun Charlotte. Tapi kalau yang kita bandingkan itu adalah Finisher-nya saja,
maka Finishing Move milik Carmella yang bernama Code of Silence ini boleh dibilang
tidak kalah hebat dan juga Efisien dari Finisher yang dimiliki oleh
pegulat-pegulat wanita yang sudah saya sebut tadi.
Finisher yang sudah
digunakan oleh Carmella sejak masih bergulat di NXT ini sendiri dieksekusi
dengan cara menjepit sekaligus mencekik leher lawan kita dengan menggunakan kaki kita seperti yang
terlihat di gambar diatas itu.
Move ini sendiri merupakan salah satu Variasi
dari gerakan kuncian yang sudah ada sebelumnya yang bernama Figure Four Head
Scissors. Jika kita mengeksekusi Move ini dengan benar, maka dampak yang
dihasilkan oleh gerakan kuncian ini terbilang cukup besar. Pasalnya, jika kita
mengeksekusi Move ini dalam waktu lama maka akan mengakibatkan lawan kita tidak
sadarkan diri karena kehabisan nafas.
Selama menggunakan Move ini, Carmella
sudah sering sekali membuat lawan-lawannya tap Out. Terutama ketika Carmella
masih sering menghadapi Local Competitor atau Jobber di Brand SmackDown LIVE.
8. EMMA
LOCK BY EMMA
Sebelum Emma menggunakan Move ini sebagai Finisher-nya,
dulu jauh sebelum dirinya ada di dunia Gulat Pro, ada seorang Pegulat
Legendaris asal Jepang yang bernama The Great Muta yang pertama kali
menggunakan Move ini sebagai Amunisi anyarnya. Oleh karena itulah Move ini
kemudian lebih dikenal sebagai Muta Lock hingga sekarang.
Gerakan kuncian ini sendiri
dieksekusi dengan cara menyilangkan kaki lawan kita yang saat itu tengah dalam
keadaan berbaring menghadap matras terlebih dahulu, setelah itu masukan kaki
kiri/kanan kita ke sela-sela kaki lawan yang sudah kita silang itu tadi, sebelum
pada akhirnya kita melakukan kayang sambil mengunci kepala lawan kita.
Jika
kalian kebingungan dengan tutorial yang saya berikan ini, pokoknya kalian bisa
lihat sendiri di gambar diatas tersebut atau lebih baiknya kalian bisa langsung
saja lihat sendiri video Emma atau pun the Great Muta ketika sedang
mengeksekusi gerakan kuncian yang cukup mematiakn ini di YouTube.
7. ASUKA
LOCK BY ASUKA
Selain dikenal sebagai Pegulat Wanita yang memiliki
amunisi berupa pukulan dan juga tendangan yang mematikan, Asuka juga dikenal
sebagai Pegulat Wanita yang memiliki banyak sekali gerakan-gerakan kuncian yang
mematikan dalam Arsenal-nya. Salah satunya adalah Finisher-nya yang bernama
Asuka Lock.
Sudah banyak sekali lawan-lawannya yang menjadi korban dari gerakan
kuncian ini, salah satunya dalah Bayley yang kala itu, tepatnya di Event NXT
TakeOver: Dallas harus tak sadarkan diri di tengah ring. Di saat melawan Bayley
itulah, Asuka berhasil memenangkan sabuk Juara NXT Women’s Championship-nya
yang sampai saat ini masih dia kuasai. Bagi yang belum tahu, saat ini nama Asuka
telah masuk dalam buku sejarah NXT sebagai pemegang sabuk NXT Women’s
Championship terlama dalam sejarah.
Asuka Lock ini sendiri merupakan salah satu
gerakan Variasi dari gerakan kuncian yang sudah ada sebelumnya yang bernama
Crossface Chikenwing. Move ini sendiri dipopulerkan oleh pegulat legendaris WWE
Bob Backlund.
Seperti nama aslinya, Move ini dieksekusi dengan cara melipat atau
mengunci salah satu tangan lawan kita dengan tangan kita dari belakang sehingga
membuat tangan lawan kita itu nantinya akan menyerupai sayap ayam, setelah
tangan lawan kita itu sudah terkunci dalam posisi seperti sayap ayam, kita
kemudian langsung mengunci leher lawan kita itu dengan tangan kita yang
satunya, jika kalian mau move ini bekerja lebih efisien lagi seperti yang sering
dilakukan oleh Asuka, kalian bisa melakukan Bodyscissors atau melipatkan kaki
kita ke badan lawan kita, sehingga membuat posisi kita saat itu terlihat
seperti sedang bergendong, dengan posisi seperti itu secara otomatis lawan kita
akan kehilangan keseimbangan dan akhirnya terjatuh dalam kondisi masih terkunci
oleh gerakan kuncian ini seperti yang terlihat di gambar diatas itu.
Tidak
perlu membutuhkan waktu yang lama, lawan kita itu akan mulai merasa kelelahan
sekaligus kesulitan untuk bernafas yang pada akhirnya mengakibatkan lawan kita
itu meyerah atau pun sampai tak sadarkan diri. Selama Asuka masih menggunakan
Move ini sebagai Finisher-nya, jangan harap ada pegulat wanita lain yang
berhasil selamat dari cengkraman “the Empress of Tomorrow”.
6. DIS-ARM-HER
BY BECKY LYNCH
Gerakan kuncian yang bernama Fujiwara Armbar atau yang
biasanya sering dipanggil dengan nama Armbar saja ini bisa dibilang merupakan
gerakan kuncian yang paling banyak digunakan oleh pegulat di belahan dunia. Dan salah satu pegulat yang menggunakan Move ini sebagai salah satu Amunisinya adalah
Mantan SmackDown Women’s Champion Becky Lynch.
Namun tidak seperti Fujiwara
Armbar Tradisional yang biasanya hanya dieksekusi dengan cara menindih lawan
kita yang saat itu tengah dalam keadaan terbaring menghadap matras sambil
mengunci dan juga menarik tangan lawan kita itu sekuat mungkin.
Sedangkan Armbar milik Becky
ini dieksekusi dengan cara menduduki badan lawan yang
saat itu tengah terbaring menghadap matras yang tentu saja sambil dibarengi juga dengan
mengunci dan menarik tangan lawannya itu sekuat mungkin lewat selangkangan kita seperti yang terlihat
di gambar diatas itu.
Seperti halnya Muta Lock tadi, Fujiwara Armbar juga
merupakan Move yang diciptakan oleh seorang pegulat legendaris asal Negeri
Matahari Terbit yang bernama Yoshiaki Fujiwara.
5. FIGURE
8 LEG LOCK BY CHARLOTTE FLAIR
WOOOOOO...... Like Father, Like Daughter itulah kata yang
tepat untuk menggambarkan seorang Charlotte Flair dengan sang ayah Ric Flair.
Pasalnya, selain keduanya sama-sama berprestasi dan juga bertalenta. Keduanya
juga sama-sama mengadopsi Gerakan Kuncian yang berupa Figure 4 Leg Lock sebagai
Finishing Move mereka.
Namun beda dengan milik sang ayah, Charlotte sedikit
memodifikasi Figure 4 yang biasanya dieksekusi dengan cara mengunci kaki
lawan kita sambil duduk atau berbaring. Sedangkan Versi Charllotte, dirinya menambahkan gerakan kayang atau Bridging ala Bray
Wyatt tidak lama setelah dirinya berhasil mengunci kaki lawannya, sehingga membuat kaki lawan yang sedang terkunci itu ikut terangkat
keatas seperti yang terlihat di gambar diatas itu. Berkat Keunikan Charlotte dalam mengeksekusi Figure 4 tersebut,
Finisher-nya ini lantas dinamai Figure 8 Leg Lock.
Figure 4 sendiri merupakan
gerakan kuncian yang di populerkan oleh ayah Charlotte, namun move ini pertama
kali digunakan oleh Mentor dari ayahnya yang bernama Buddy Rogers. Move ini
sendiri dieksekusi dengan cara yang hampir sama dengan Sharpshooter, tapi bedanya
dengan Sharpshooter, Move ini dilakukan dengan cara melipat kaki lawan kita agar
membentuk angka 4 (dari sanalah nama gerakan kuncian ini muncul), Setelah kaki
lawan kita sudah terkunci langsung jatuhkan diri kita dalam posisi duduk atau
pun terbaring sambil terus memberikan pressure kepada kaki lawan kita tersebut
hingga lawan kita sudah tidak mampu lagi menahan rasa sakitnya.
Dengan
menggunakan Move ini, Charlotte sudah berhasil memenangkan NXT Women’s
Championship dan juga Divas/Women’s Championship sepanjang karirnya di WWE.
WOOOOOO……
4. SLAY-O-MISSION
BY NAOMI
Nama Naomi bisa dibilang baru melejit kepermukaan beberapa bulan terakhir ini,
padahal Istri dari Jimmy Uso ini sudah eksis di tanah WWE sejak tahun 2010
silam. Meskipun diawal kemunculan dari Naomi tidak begitu di perhitungkan, tapi
semuanya berubah seketika sejak dirinya menjadi bagian dari Brand SmackDown
LIVE setahun yang lalu.
Dengan memiliki beberapa Moves yang terbilang unik dan
juga tentu saja Entrance-nya yang sering membuat orang terkesima, Naomi yang
sebelumnya kurang begitu di perdulikan kini berubah menjadi salah satu Diva
terpoler di WWE.
Meskipun Naomi ini lebih dikenal sebagai pegulat wanita yang
memiliki amunisi berupa Move yang mengandalkan kelenturan dan juga kelincahan
tubuhnya, tapi Naomi ini ternyata juga memiliki satu amunisi mematikan dalam
Arsenal-nya yaitu berupa Submission Move yang dia pakai sebagai salah satu
Finisher-nya. Move tersebut dia berinama Slay-O-Mission atau A Bad Place.
Gerakan kuncian ini
merupakan perpaduan antara Headscissors dengan Crucifix Choke. Move ini
dieksekusi dengan cara, Mengunci kedua tangan lawan kita dari belakang dengan
menggunakan kedua kaki kita, sehingga lawan kita itu sepintas akan terlihat
seperti dalam posisi di Salib. Selain mengunci kedua tangan lawan kita, kita
juga menambahkan penderitaan musuh kita dengan mengeksekusi Headscissors
(Memegang sekaligus menarik leher lawan dengan kedua tangan kita) seperti yang
dilakukan oleh Naomi di gambar diatas.
Dengan menggunakan Submission Move inilah, Naomi berhasil
merebut kembali sabuk juara SmackDown Women’s Championship dari tangan Alexa Bliss di Event terbesar gulat pro tahun ini yang bernama WrestleMania 33.
3. PTO
BY PAIGE
Untuk saat ini, Jika kita mendengar nama Paige. Pastinya
yang terlintas di kepala kita tentang Diva cantik yang satu ini adalah adalah
tingkah laku-tingkah lakunya diluar ring yang terbilang cukup nakal ketimbang
prestasinya diatas ring WWE. Padahal Paige ini merupakan salah satu Pegulat Wanita
terbaik yang masih dimiliki oleh WWE hingga saat ini.
Sebelum namanya semakin tercemar
akibat Foto Bugil dan juga Video Sex-nya yang
beberapa waktu yang lalu bocor di Internet. Dulu di awal kemunculan dari
Kekasih Alberto El Patron/Del Rio ini di NXT hingga di Main Roster, Banyak orang
yakin bahwa Paige dengan kemampuannya diatas ring yang sudah tidak diragukan
lagi kehebatannya, bakalan mampu melampaui pencapian-pencapian dari pegulat
wanita pendahulunya seperti Trish Stratus maupun Lita. Namun sayang sekali,
pada kenyataannya, kesuksesan Paige hanya berlangsung sesaat saja. Faktor besar
yang membuat karirnya bisa turun drastis adalah Cedera yang sering di alaminya.
Seperti yang sudah saya sebutkan tadi, kalau kita membicarakan soal skill
bergulat dari Paige, maka kita sudah tidak perlu lagi meragukannya. Dalam
Arsenal-nya, Paige memiliki banyak sekali Move-set yang mampu membuat lawannya
meringis kesakitan dan salah satu dari amunisinya tersebut adalah Finisher-nya
yang bernama PTO. Gerakan kuncian ini sebenarnya sudah pernah dipakai oleh
seorang pegulat wanita legendaris asal Jepang yang juga merupakan pahlawan
Paige sewaktu dirinya masih kecil bernama Bull Nakano.
PTO sendiri memiliki
nama asli Scorpion Cross Lock. Move ini dieksekusi dengan cara yang sama dengan
Sharpshooter yaitu dengan cara menyilangkan kaki lawan menyerupai huruf X
terlebih dahulu, sebelum pada akhirnya kita membalikan posisi lawan kita
menghadap matras. Tapi bedanya Move ini dengan Sharpshooter adalah posisi kita
harus selalu menghadap ke depan atau ke punggung lawan bukannya saling
membelakangi. Setelah posisi kita sudah menghadap ke lawan, kita lantas
mengunci kedua tangan lawan kita itu menggunakan kedua tangan kita, Disaat
tangan lawan kita sudah terkunci itulah kita mulai mengangkat badan lawan kita
itu dengan kekuatan otot tangan kita dalam posisi masih berjongkok. Pokoknya
Move ini bakalan terlihat seperti gambar diatas itu.
Sebatas memberi saran
serta himbauan saja, Move ini hanya bisa dilakukan oleh orang yang sudah berprofesional atau
ahli saja, jadi untuk anak-anak kecil yang sedang membaca Artikel ini jangan
pernah coba-coba untuk mempraktekkan Move ini ke siapa pun. Karena resiko dari
Move ini lumayan cukup besar bagi lawan mau pun kita sebagai sang eksekutor.
2. BANK
STATEMENT BY SASHA BANKS
Diposisi Runner Up ada Bank Statement-nya milik “the
Bo$$” Sasha Banks. Sama seperti Paige tadi, kalau kita membicarakan soal
kualitas bergulat dari seorang Sasha Banks diatas ring, maka sudah tidak bisa
diragukan lagi kualitasnya. Sasha dikenal memiliki beberapa Move yang terbilang
ampuh untuk menghancurkan lawannya dan salah satu dari Move tersebut adalah
Finisher-nya yang bernama Bank Statement.
Bank Statement sendiri merupakan salah satu variasi dari gerakan kuncian mematikan yang bernama Crossface.
Selain Sasha, Sudah banyak sekali pegulat di dunia ini yang menggunakan
Variasi gerakan Crossface sebagai Finisher maupun Signature Move mereka. Diantaranya adalah
Chris Benoit dengan Crippler Crossface-nya, Daniel Bryan dengan Yes! Lock-nya,
Triple H, Shawn Michaels dan masih banyak lagi pegulat yang menggunakan Move
ini sebagai salah satu senjata mematikan mereka.
Crossface versi Sasha Banks
ini sendiri dieksekusi dengan cara menjatuhkan lawan kita terlebih dahulu dengan Backstabber, setelah
lawan sudah dalam posisi tengkurap atau wajah menghadap ke bawah, posisikan
badan kita di atas punggung lawan sambil dengan cepat memegang dagu atau dahi
lawan kita dengan kedua tangan kita, setelah itu kita tarik area wajah lawan
yang sudah kita pegang itu ke belakang sekuat mungkin hingga membuat badan
lawan kita itu terbengkok seperti yang kita bisa lihat sendiri di gambar diatas
itu.
Dengan menggunakan Move ini, Sasha Banks sudah banyak sekali membuat
lawan-lawannya sewaktu masih di NXT mau pun di Main Roster Tap Out.
1. BLACK WIDOW BY AJ LEE
Akhirnya sampai juga kita posisi puncak dalam list ini
dan Finisher yang saya beri predikat sebagai Finisher yang berupa Submission
Move Terbaik di Artikel “TOP 10: Best WWE Divas Submission Finishers” ini, saya
jatuhkan kepada Finisher milik Nyonya Punk, AJ Lee yang bernama Black Widow.
Saya menempatkan Black Widow sebagai pemuncak dalam list ini karena Finisher ini
merupakan Finisher paling unik, Efisien dan sekaligus paling ribet untuk
dipraktekkan. Itulah mengapa saya akhirnya memutuskan memilih Black Widow ini
sebagai Finisher yang berupa Submission Move Terbaik.
Seperti halnya sang suami
CM Punk, AJ Lee juga merupakan pegulat yang terbilang handal dalam membuat
lawan-lawannya mengerang kesakitan lewat Move-set mematikan yang dia miliki di dalam
Arsenal-nya dan salah satu dari Amunisinya itu adalah tentu saja Finisher-nya
Black Widow. Black Widow sendiri bukanlah Gerakan kuncian yang baru di dunia
gulat pro, Black Widow atau yang diluar sana memiliki nama asli Octopus Hold
ini merupakan gerakan kuncian populer yang sering digunakan oleh
Pegulat-pegulat yang memiliki ukuran badan yang kecil seperti pegulat
Cruiserweight dan juga Luchadores.
Move ini sendiri dieksekusi dengan cara yang
sangat rumit, pasalnya ketika kita sedang mengeksekusi move ini badan kita
harus melilit badan lawan kita sedemikian rupa sehingga membuat posisi kita
nanti terlihat seperti Gurita yang sedang melilit mangsanya. Tapi seperti
halnya 9 Moves diatas, saya juga akan mencoba menjelaskan kepada kalian
bagaimana cara mengeksekusi Move ini Step by Step.
Ok, yang pertama harus kita
lakukan itu adalah melakukan gerakan semacam Hurricanrana ke arah lawan kita,
setelah kita sudah berada di belakang lawan, kita harus dengan cepat menaruh
kaki kiri kita diatas leher lawan sambil mengunci atau memegang dan juga
menarik tangan kanan lawan dengan menggunakan kedua tangan kita, sedangkan kaki
kanan kita yang masih berada dibawah harus masuk di sela-sela kaki lawan dan lipatkan kaki kanan kita itu ke kaki kiri lawan. Setelah
semuanya beres seperti yang terlihat di gambar diatas itu, kita harus menahan
posisi yang sangat rumit ini beberapa saat sampai lawan kita memutuskan untuk
menyerah atau Tap Out.
Jika kalian masih bingung, kalian bisa check sendiri
video dari AJ Lee ketika sedang melakukan move ini di YouTube. Jujur saja
kepada kalian, saya juga sebenarnya sedikit kebingungan ketika mencoba menjelaskan
bagaimana cara mengeksekusi move yang rumit ini.
Selain itu, Sekali lagi saya harus tekankan
kepada siapa saja yang sedang membaca Artikel ini, Jangan pernah mencoba Move
Black Widow atau Move lainnya yang ada di dalam list ini ke teman atau kerabat
anda. Karena Resiko dari Move ini sangat besar bagi kita mau pun lawan jika
salah dalam melakukannya. Thanks for your Attention Guys.
So, Guys.
Itulah tadi Daftar “10 Pegulat Wanita WWE (Divas) yang memiliki Finisher berupa
Submission Move Terbaik” yang tentu saja menurut versi Pro-Wrestling Outsider!.
Jadi, Bagaimana menurut kalian semua tentang Artikel TOP 10 diatas tadi? Apakah
kalian setuju dengan list saya diatas? I Hope So. Saya juga berharap semoga kalian semua dapat
Menikmati Artikel ini.
Seperti biasa guys, Jika ada sesuatu yang ingin kalian
sampaikan kepada saya seperti Kritikan atau pun saran. Kalian bisa tinggalkan
komentar kalian di kolom komentar dibawah itu nanti. Dan satu lagi, jangan pernah
lupa tentang ini. Jika kalian ingin Meng Copy-Paste Salah satu artikel yang ada
di Blog sederhana saya ini, Silahkan saja! saya tidak akan melarang kalian
untuk melakukan hal tersebut. Tapi itu pun dengan syarat, yaitu kalian harus
meminta Izin dari saya terlebih dahulu.
Asal kalian tahu saja ya guys, membuat
artikel tentang gulat pro seperti ini, khususnya TOP 10. Bukanlah pekerjaan
yang mudah, karena sebelum saya memulai mengetik saya terlebih dahulu melakukan
research di berbagai website, Majalah dan Video. So please, Hargailah kerja
keras saya dalam menciptakan konten-konten yang Original. So, That’s All. I Will
See you Guys Someday. Cheers… #TonaJerk #ProWrestlingOUTSIDER!
Min bahas the kliq dong
BalasHapus